Selasa, 24 Mei 2011

Cumi Goreng Tepung

Photobucket
Bahan:
-200 gr cumi, bersihkan kulitnya dan potong-potong membentuk ring
-½ sdt garam halus
-½ sdt merica bubuk
-2 butir telur ayam, kocok lepas
-150 gr tepung roti putih kasar
-Tepung terigu secukupnya
-Minyak goreng untuk menggoreng

Saus :
--2 sdm mayonaise-
-½ sdm saus tomat

Cara Membuat :
-Campurkan cumi-cumi dengan merica, garam dan tepung terigu.
-Lalu celupkan ke dalam kocokan telur lalu gulingkan cumi tadi ke atas tepung roti.
-Diamkan sekitar 10 menit.
- Kemudian goreng dalam minyak panas sampai berwarna kuning kecoklatan dan masak. Tiriskan.
-Untuk sausnya, campurkan mayonaise dengan saus tomat.

Asinan Jakarta

Photobucket
Bahan:
-200 gr tahu putih
-150 gr wortel, parut panjang
-150 gr mentimun hijau
-150 gr mentimun putih
-150 gr lokio (bawang asinan)
-4 bh kerupuk mi kuning
-150 gr taoge
-100 gr kol

Haluskan:
-3 siung bawang putih
-4 bh bawang merah
-3 bh cabai merah, rebus, haluskan
-½ sdt terasi
-200 ml air
-150 gr gula merah
-2 sdt cuka
-150 gr kacang tanah

Pelengkap :
-Kerupuk mi kuning
-Kacang tanah goreng

Cara membuat :
- Campurkan semua bahan sayuran, rendam dalam air yang sudah ditambah cuka selama 1 jam, angkat, tiriskan.
-Haluskan bawang putih, bawang merah, terasi, cabai merah, garam, dan kacang tanah.

Buat bumbu cuka :
- masak air dengan gula merah sampai mendidih, campurkan semua bahan.

Cara penyajian :
- masukkan semua bahan sayuran ke dalam mangkuk, taburi kacang tanah goreng dan kerupuk mi. Siram dengan bumbu cuka.

Mie Tek Tek

Photobucket
Bahan:
-150 gr mie keriting, seduh air panas, tiriskan
-1 buah tomat matang, belah2
-5 lembar kol, iris tipis
-10 lembar caisim, potong2
-1/2 dada ayam, rebus suwir2
-2 butir telur
-3 gelas air
-2 sdm kecap manis
-garam secukupnya
-Cabe rawit diulek sesuai selera
-minyak sayur untuk menumis

Bumbu Halus:
-2 siung bawang putih
-2 siung bawang merah
-2 butir kemiri
-1/2 sdt merica

Pelengkap:
Krupuk/ krupuk kanji

Cara membuat:
-Panaskan minyak, masukan telur, acak2, aduk matang, sisihkan
-Tumis bumbu halus sampai wangi, masukan kol, caisim, ayam, dan telur, aduk sampe agak layu
-Tuangi air, tambahkan tomat, cabe rawit, garam, kecap, didihkan sampai kol layu
- Cicipi, tambain garam atau cabe sampai pas rasanya
- Masukkan mie, aduk sampe mendidih lagi, angkat
-Sajikan panas bersama krupuk.

Batagor

Photobucket
Bahan-bahan :
Baso tahu dan siomay goreng :
-5 buah tahu putih yang besar, dipotong diagonal membentuk segitiga
-10 lembar kulit pangsit goreng
-200 gram udang kupas, dicincang
-100 gram daging ayam, dicincang
-1 butir telur
-7 sendok makan tepung kanji/tapioka
-3 sendok makan minyak wijen
-1 batang daun bawang, dirajang halus
-Garam secukupnya

Saus kacang :
-200 gram kacang tanah digoreng dan dihaluskan atau pindakaas/selai kacang 4 buah cabai merah dikeluarkan biji,dipotong-potong dan digoreng, dihaluskan
-1 sendok teh gula pasir
-1 sendok teh cuka
-Garam secukupnya
-Air secukupnya

Cara membuat :
- Keruk isi tahu untuk memberi tempat bagi adonan baso.
- Kocok telur, masukkan udang dan ayam yang telah dicincang, tepung kanji, minyak wijen, garam dan rajangan daun bawang.
- Aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.
- Masukkan adonan ke dalam tahu yang telah dikeruk isinya. Untuk pangsit, ambil sedikit adonan, letakkan ditengah-tengah kulit pangsit, lalu ke empat sudut kulit pangsit disatukan dan ditekuk keluar.
- Panaskan minyak dalam panci atau penggorengan. Goreng tahu dan pangsit dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kecoklatan. Waktu menggoreng, tahu dan pangsit sebaiknya terendam seluruhnya dalam minyak (deep fried).
-Saus kacang : campur kacang tanah goreng yang telah dihaluskan atau pindakaas/selai kacang dengan cabai merah goreng yang telah dihaluskan, gula pasir, cuka, garam dan air.
- Panaskan sebentar hingga mendidih dan mengental.
-Sajikan batagor dan siomay panas-panas dengan saus kacang, kecap manis dan jeruk purut.

Pecel

Photobucket
Bahan :
-150 gram kangkung muda
-150 gram kacang panjang, potong @ 2 cm
-150 gram bayam muda
-200 gram taoge atau jenis sayur lain
-garam menurut selera
-rempeyek kacang

Sambal kacang :
-250 gram kacang tanah sangrai/goreng, cincang kasar
-6 buah cabai rawit
-2 buah cabai merah
-1 sendok teh kencur cincang
-3 siung bawang putih
-3 lembar daun jeruk purut
-1 sendok teh asam jawa
-1/4 sendok teh terasi
-300 ml air matang
-garam dan gula merah menurut selera

Cara Membuat :
-Rebus secara terpisah masing-masing sayuran, tiriskan.
-Sambal pecel : tumis cabai, kencur, bawang putih, dan daun jeruk dengan 3 sendok makan minyak goreng, tiriskan. Haluskan bersama kacang goreng, beri air matang, aduk kental.
-Hidangkan sayuran dengan sambal dan rempeyek kacang.

Rempeyek kacang :
-haluskan 10 buah kemiri sangrai/goreng, 5 siung bawang putih, 2 sendok teh kencur cincang, 1 sendok teh ketumbar, dan 1 sendok teh garam.
-Campur 200 gram tepung beras, 50 gram tepung sagu, bumbu halus, 1 butir telur kocok, aduk, tuangi 450 ml santan cair sambil diaduk menjadi adonan yang licin. Masukkan 5 lembar daun jeruk purut iris halus, dan 200 gram kacang.
-Tuang 1 sendok sayur adondn di pinggir penggorengan. Biarkan mengeras, lepaskan dengan sendok penggorengan, bawa ke tengah, goreng dengan api kecil sambil dibolak-balik hingga kering kecokelatan. Angkat, tiriskan.

Minggu, 22 Mei 2011

Pepes Ikan

Photobucket
Bahan:
-500 gr ikan cuek tongkol
-2 ikat daun kemangi, petiki daunnya
-4 btg serai, ambil putihnya, iris halus
-4 lbr daun salam
-8 bh belimbing sayur, iris kasar
-daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:
-1 ruas kunyit
-4 butir kemiri
-6 buah cabai merah
-6 bh bawang merah
-3 siung bawang putih
-1 sdt garam

Cara membuat:
-Aduk rata ikan, bumbu halus, kemangi, belimbing sayur, dan serai.
-Ambil daun pisang, taruh selembar daun salam, ikan berbumbu, kemudian bungkus memanjang dan semat ujungnya dengan lidi.
-Kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan sampai matang, angkat lalu panggang di atas arang hingga harum.

Es Tebak Padang

Photobucket
Bahan tebak :
- 175 gram tepung beras
- 25 gram tepung kanji
- 750 ml air
- 1 1/2 sdt garam

Bahan pelengkap :
- 100 gram kolang-kaling yang direbus dalam 100 gram gula pasir, 200 ml air dan pewarna merah, potong-potong
- 200 gram tape ketan hitan
- 100 gram cincau, dipotong-potong
- 1 lt santan dari 1 butir kelapa
- 1/2 sdt garam
- Susu kenyal manis
- Sirup merah
- Es serut

Cara membuat :
-Buat tebak : aduk bahan tebak lalu masak sampai meletup-letup.
-Tuang ke dalam saringan cendol, tekan di atas wadah berisi air dingin. Sisihkan.
- Rebus santan dan garam hingga mendidih, angkat dan dinginkan.
-Sajikan dengan pelengkap.

Es Kelapa Jeruk

Photobucket

Bahan:
-500 gr jeruk peras
-100 gr gula pasir
-200 ml air kelapa muda
-3 bh kelapa muda, keruk, ambil dagingnya



Cara Membuat:
- Belah semua jeruk, ambil airnya.
-Campur air jeruk dengan gula pasir dan air kelapa, aduk sampai larut.
-Taruh kelapa muda dalam gelas, tambahkan air jeruk dan es batu. Sajikan segera.

Es Campur Medan

Photobucket
Bahan:
-150 g kacang merah
-100 g daging nangka
-100 g tapai singkong
-50 g jagung manis kalengan
-50 g sagu biji delima, siap pakai
-100 g cendol, siap pakai
-Es serut

Sirup:
-100 g gula merah
-50 g gula pasir
-200 ml air
-1 lembar daun pandan, potong-potong

KUAH SANTAN
-200 ml santan, dari ½ butir kelapa
-¼ sdt garam
-2 lembar daun pandan, simpulkan

Cara membuat :
-Cuci bersih kacang merah. Bila mengunakan kacang kering, rendam beberapa jam, tiriskan. Rebus kacang merah dalam air secukupnya hingga lunak, angkat, tiriskan.Potong-potong nangka ukuran 1×1 cm, potong tapai singkong bentuk dadu 1 cm.
-Sirop : Masak gula merah dan gula pasir bersama air dan daun pandan hingga mendidih dan gula larut, angkat, saring, sisihkan.
-Kuah Santan : Masak santan bersama garam dan daun pandan hingga mendidih sambil ditimba-timba supaya tidak pecah, angkat, sisihkan hingga dingin.
-Penyajian : Siapkan Mangkuk/Gelas Saji, Masukkan berturut-turut kacang merah, nangka, tapai, jagung, biji delima, dan cendol. Tuangi santan, Masukkan es serut dan tambahkan sirop diatasnya.

Sekoteng

Photobucket
Bahan-bahan:
- Air Putih
- Jahe
- Gula Merah
- Daun Pandan

Pelengkap/isian:
-Bubur mutiara
-Kacang hijau direbus
-Roti Tawar dipotong kotak
-Susu kental manis
-Kolang kaling direbus
-Kacang tanah disangrai

Cara membuat:
-Didihkan air,masukkan Jahe, gula merah, daun pandan

Cara Penyajian:
-Tata di mangkok atau gelas: bubur mutiara, irisan roti tawar, kacang hijau rebus, kolang kaling dan kacang tanah sanggrai setelah itu tuang air jahe dan susu kental manis.
- Siap dinikmati

Puding Susu Cokelat

Photobucket
Bahan:
- Agar-agar bubuk cokelat, 2 bungkus
- Gula pasir, 100 gram
- Susu cair cokelat, 600 ml
- Cokelat masak pekat, 100 gram, lelehkan
- Pasta cokelat, 1 sendok teh
- Garam, secukupnya

Saus:
- Susu cair, 250 ml
- Tepung maizena, 1 sendok teh
- Gula pasir, 50 gram
- Garam, secukupnya
- Vanili bubuk, 1/4 sendok teh
- Kuning telur, 1 butir, kocok

Cara Membuatnya:
-Campur agar-agar, gula pasir, susu cair, dan garam. Aduk rata dan rebus di atas api sedang hingga mendidih sambil diaduk agar tidak pecah.
-Masukkan cokelat masak pekat, masak hingga cokelat larut. Angkat, tambahkan pasta cokelat, aduk rata.
-Tuang rebusan agar-agar ke dalam cetakan yang telah dibasahi air. Bekukan.
-Saus : Rebus susu, tepung maizena, gula pasir, garam dan vanili hingga mendidih. Ambil 1 sendok sayur rebusan susu, tuang dalam kuning telur. Aduk rata.
-Tuang kembali campuran kuning telur ke dalam rebusan susu. Rebus hingga mendidih dan kental sambil diaduk. Angkat dan dinginkan.
-Keluarkan puding dari cetakan, sajikan puding dengan saus vanila.

Sabtu, 14 Mei 2011

Pisang Goreng Pontianak

Photobucket

Bahan :
-1 sisir (10 buah) pisang uli/gepok
-1½ lt minyak goreng.

Bahan Pencelup :
-125 tepung terigu protein sedang
-¼ sdt garam 250 ml air
-1 sdm tepung beras
-1½ sdm gula tepung

Bahan Kremesan : 
-1 lt air 240 gr tepung beras
-45 gr tepung sagu tani
-1 sdm garam 20 gr gula merah, disisir halus
-2 kuning telur pewarna kuning tua secukupnya (boleh tidak dipakai)

Cara Membuat :
-Potong pisang seperti kipas melebar.
-Sisihkan.
-Aduk bahan pencelup sampai rata.
-Aduk bahan kremesan sampai rata.
-Panaskan minyak goreng.
-Tuang satu sendok sayur adonan kremesan.
-Biarkan mengambang. Kecilkan api.
-Kumpul-kumpulkan adonan sehingga menyatu.
-Celup pisang ke bahan pencelup.
-Masukkan ke bagian tengah kremesan yang sudah dikumpulkan.
-Lipat kremesan hingga menutupi pisang. Goreng sampai matang.

Rabu, 11 Mei 2011

Mie Kocok Cirebon

Photobucket
Bahan:
-500 gr daging yg sedikit berlemak
-2 ltr air
-3 sdm minyak, untuk menumis
-1 cm jahe, geprek
-1 cm lengkuas, geprek
-4 lbr daun jeruk
-2-3 sdt garam
-1/2 sdt merica
-1/2 - 1 sdt gula pasir

Bumbu halus:
-6 bawang merah
-6 bawang putih
-4 kemiri
-1 sdm ebi, rendam dlm air panas

Pelengkap:
-Mie, rebus
-Kol, iris halus
-Bawang daun, iris halus
-Bawang goreng
-Jeruk nipis
-Sambal cabe rawit

Cara membuat:
-Rebus daging hingga empuk.
-Kemudian potong dadu, masukkan kembali kedalam kaldu.
-Tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas dan daun jeruk hingga harum.
-Masukkan tumisan bumbu kedalam kaldu.
-Tambahkan garam, gula pasir dan merica. Cicipi rasanya.
-Taburi dengan irisan bawang daun.
-Sajikan bersama pelengkapnya.

Getuk Lindri Keju

Photobucket
Bahan :
-250 gr gula pasir
-150 ml air
-1 sdt vanilli
-1 kg singkong, dikupas dan dikukus, buang seratnya
-½ butir kelapa, parut
-gula pasir secukupnya untuk taburan
-garam secukupnya untuk taburan
-Pewarna merah, kuning dan hijau

Cara membuat :
-Rebus air dan gula, masukkan vanilli, bagi menjadi 3 bagian masing-masing beri pewarna.
-Tumbuk atau giling singkong kukus yang masih panas bersama setengah bagian dari kelapa parut tadi hingga halus
-Sesudah halus, bagi adonan singkong menjadi 3 bagian, masing-masing bagian dituangi dengan larutan gula yang telah diberi pewarna sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
-Sesudah rata, masukkan adonan ke dalam gilingan daging. Giling dan potong-potong sepanjang kira-kira 5 cm.
-Hidangkan getuk lindri ini dengan parutan keju diatasnya.

Bubur Candil

Photobucket
Bahan :
-200 gr tepung ketan
-1 sdt air kapur sirih
-925 ml air
-200 gr gula merah, potong-potong
-2 lembar daun pandan
-6 sdm tepung beras, larutkan dalam sedikit air

Kuah Santan :
-250 ml santan dari ½ butir kelapa
-2 lembar daun pandan, robek-robek
-1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:
-Uleni tepung ketan, air kapur sirih dan 175 ml air sampai adonan tidak lengket ditangan dan bisa dipulung. Lalu bentuk bulat sebesar kelereng.
-Jerangkan sisa air diatas api, masukkan gula merah dan daun pandan, lalu masak sampai gula larut, saring dan buang ampasnya. Jerang lagi di atas api.
-Masukkan bulatan-bulatan adonan ke dalam rebusan gula merah dan masak sampai terapung, tanda sudah matang, angkat.
-Masukkan larutan tepung beras, aduk hingga kuah kental, masukkan lagi bulatan tepung ketan, aduk sebentar, matikan api. Sajikan dengan kuah santan.
-Kuah Santan : Rebus santan bersama daun pandan sampai mendidih. Lalu kentalkan dengan tepung maizena yang sudah diberi sedikit air.


Kue Lumpur

Photobucket
Bahan :
-300 gr kentang
-5 kuning telur
-2 putih telur
-250 gr gula pasir
-400 ml santan kental
-50 gr mentega, lelehkan
-¼ sdt vanilli bubuk
-½ sdt garam
-175 gr tepung terigu
-50 gr kismis, rendam hingga mekar

Cara Membuat:
-.Kukus/rebus kentang hingga masak, kupas, haluskan selagi panas.
- Kocok kuning telur, putih telur, dan gula hingga mengembang, lalu masukkan santan, mentega, vanilli dan garam, aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata.
-Tambahkan kentang dan terigu sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata dan halus.
- Panaskan cetakan kue lumpur di atas api sedang, olesi dengan sedikit minyak. Tuang adonan hingga ¾ penuh, tutup, masak hingga setengah matang.
- Buka tutupnya, taburi kismis di atasnya sesuai dengan selera.. Masak lagi hingga matang, angkat. Keluarkan kue dari cetakan, hidangkan.

Klepon

Photobucket
Saran Penyajian
Bahan :
-½ sdt garam
-1 sdt air kapur sirih
-2 sdt air daun suji (jika tidak ada dapat menggunakan pasta pandan/pewarna hijau)
-175 ml air hangat
-250 gr tepung ketan
-100 gr gula merah, iris tipis
-½ butir kelapa setengah tua, kupas kulitnya dan parut kasar, garami, kukus.

Cara membuat:
- Larutkan garam, air kapur , air daun suji dan air hangat, aduk.
-. Campurkan ke dalam tepung ketan. Aduk dan uleni hingga campuran tepung tercampur rata dan kalis.
- Ambil 2 sdt adonan, pipihkan, taruh ½ sdt gula merah ditengahnya. Tutup kembali dan bentuk menjadi bulatan.
- Didihkan air, rebus klepon selama ± 5 menit atau sampai terapung. Angkat dan tiriskan.
- Gulingkan klepon di dalam parutan kelapa parut. Sajikan.

Dendeng Balado

Photobucket
Saran Penyajian

Bahan :
- 1/2 kg daging, iris tipis
-10 bw merah
- 10 cabe merah
-1 sdm garam



Cara membuat :
- Rebus daging hingga empuk, angkat tiriskan
- Goreng daging hingga kering,coklat kehitam2an. angkat dan sisihkan
- Haluskan bawang merah dan cabe merah dan garam, tumis hingga harum
- Masukkan daging yang sudah di goreng, aduk2 , angkat, sajkan dalam piring saji.
 gambar: www.lezakry.com

Rendang Daging Padang

Saran Penyajian
Bahan :
-daging sapi lulur 500 gram, potong melebar kurang lebih 12 bagian
-daun kunyit 2 lembar
-daun jeruk 2 lembar
-serai 2 batang, memarkan
-pekak 1 buah
-cengkih 3 buah
-kayu manis seujung jari
-kelapa parut sangrai 2 sendok makan
-santan 1000-1500 ml dari 2 butir kelapa
-minyak goreng 2 sendok makan

Bumbu Halus :
-bawang merah 10 butir
-bawang putih 6 siung
-cabai merah 150 gram
-cabai rawit sesuai selera
-kemiri 5 butir
-ketumbar 1 sendok teh
-kunyit 1/2 cm
-jahe 1 cm
-garam secukupnya

Cara Membuat :
-Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun kunyit, daun jeruk, serai, pekak, kayu manis, cengkih hingga harum.
-Masukkan daging, aduk hingga berubah warna.
-Tuang santan dan tambahkan kelapa parut sangrai, masak di atas api sedang sambil diaduk perlahan -hingga mendidih.
-Kecilkan api, masak hingga daging matang, berminyak dan kecoklatan.
-Angkat dan sajikan.

Ayam Rica-Rica

Saran Penyajian
Bahan :
-1 ekor ayam, potong menjadi 6 - 8 bagian
-2 sdm air jeruk nipis
-1 sdt garam
-50 ml air
-5 sdm minyak sayur untuk menumis

Bumbu Halus :
-100 gr cabe merah
-25 gr cabe rawit merah
-5 siung bawang putih
-6 buah bawang merah
-½ sdt terasi
-3 sdm jahe cincang
-2 buah tomat, potong-potong
-garam secukupnya

Cara membuat ;
-Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam, biarkan selama 30 menit supaya meresap. Sisihkan
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Masukkan potongan ayam, tuangi air. Masak ayam hingga setengah matang. Angkat. Sisihkan.
- Panggang ayam di atas bara api sambil sesekali dibalik dan dilumuri bumbu hingga ayam matang dan kering. Angkat.
-Sajikan dengan nasi putih.

Selasa, 10 Mei 2011

Laksa Jakarta

Photobucket
Bahan :
-3 sdm minyak goreng untuk menumis
-1 liter santan encer dari 1 butir kelapa
-½ ekor ayam kampung (bagian dada), potong 4 bagian
-500 ml santan kental dari ½ butir kelapa
-2 batang serai, memarkan
-1 ruas lengkuas, memarkan
-2 lembar daun salam
-2 lembar daun jeruk

Bumbu halus :
-1 ruas kunyit bakar
-1 ruas jahe
-2 buah cabai
-1 sdm ketumbar
-6 butir kemiri
-½ sdt gula jawa
-½ sdm garam

Bahan pelengkap :
150 gr soun/bihun, rendam dalam air, tiriskan
2 butir telur rebus, kupas, belah dua
2 ikat daun kemangi, ambil daunnya
1 sdm bawang goreng
2 buah jeruk nipis, iris-iris

Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama dengan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.
- Tuangi santan encer, masak dengan api sedang hingga mendidih. Masukkan ayam masak hingga matang. Angkat dan suwir-suwir.
- Tuangi santan kental, masak sambil diaduk hingga santan mendidih, angkat.
- Susun bihun dalam mangkuk saji, tambahkan ayam suwir, irisan telur dan daun kemangi. Tuangi kuah laksa, taburi bawang goreng dan sajikan dengan irisan jeruk nipis.

http://resep.dekap.com

Sambal Goreng Ati

Photobucket
saran penyajian
Bahan :
-500 gr hati sapi, rebus, potong dadu
-10 biji petai
-250 gr santan
-2 sdm gula merah iris
-1 sdm air asam jawa
-1 cm lengkuas, memarkan
-2 lembar daun salam
-1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
-minyak untuk menumis
-20 gr cabai merah, iris serong
( mau ditambah bahan sesuai selera juga boleh, seperti kentang,udang dll )

Bumbu halus :
-8 butir bawang merah
-4 siung bawang putih
-5 buah kemiri
-30 gr cabai merah
-garam secukupnya

Cara membuat:
-Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan lengkuas, serai, daun salam, gula merah dan air asam jawa. Aduk sebentar.
- Masukkan hati sapi, aduk hingga bumbu menyerap.
-Tuangkan santan. Masak hingga mendidih, masukkan irisan cabai dan pete. Masak sebentar, angkat. Sajikan.

Sate Padang

Bahan :
-250 gr daging sapi has dalam, rebus, potong dadu
-1 buah jantung sapi, rebus, potong dadu
-1 buah lidah sapi, rebus matang, bersihkan, potong dadu
-3 batang serai, memarkan
-1 lembar daun kunyit, potong menjadi 3 bagian
-4 lembar daun jeruk purut
-75 gr tepung beras, larutkan dengan sedikit air
-1½ sdm tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
-500 ml air

Bumbu Halus :
-10 siung bawang merah
-6 siung bawang putih
-6 buah cabai merah besar
-2 buah cabai rawit
-1 sdm ketumbar, sangrai
-1 sdt jintan, sangrai
-5 cm kunyit
-4 cm jahe
-2 cm lengkuas
-garam secukupnya
-merica bubuk secukupnya

Pelengkap :
Ketupat, potong-potong
Bawang goreng


Cara membuat :
-Didihkan air, lalu masukkan daging, jantung dan lidah sapi. Kemudian masukkan bumbu yang dihaluskan, daun kunyit, serai dan daun jeruk. Masak hingga bumbu tercampur rata dan semua bahan matang. Angkat daging, jantung dan lidah, tiriskan. Tusuk masing-masing 5 potongan daging per tusuk sate dan kemudian panggang sebentar diatas bara api.
-Kuah rebusan daging tadi dipanaskan kembali dan kentalkan dengan menambah tepung beras dan tepung kanji yang sudah dilarutkan dengan sedikit air. Angkat.
-Sajikan sate dengan ketupat, lalu siram kuah kental diatasnya dan taburi dengan bawang goreng. Hidangkan.

Jumat, 06 Mei 2011

Martabak Bangka

Photobucket
Bahan-bahan:
-4 Sendok Makan Gist
- 1700 cc Santan dari 2 Kelapa tua
- 2 Sendok Teh Garam dimasak bersama Santan sampai panas, suam-suam kuku
- 1 kg Tepung Terigu
-6 Butir Telur Ayam
-60 gr Soda Kue
- 2 Sendok Teh Vanili
- Margarine secukupnya
- 100 gr Kacang Sanggrai di tumbuk kasar
- 100 gr Coklat Meisjes
- 1 Kaleng Susu kental manis
- Gula pasir untuk adonan dan taburan sesuai selera

Cara membuat:
PhotobucketMasukkan Gist kedalam campuran santan dan garam. Diamkan 15 menit sampai berbuih, sisihkan.
PhotobucketDalam sebuah mangkuk yang lain campurkan terigu dan telur dan aduk perlahan sambil tuangkan santan sedikit demi sedikit, sampai adonan licin, kemudian tambahkan Gula pasir, Soda kue dan Vanila.
PhotobucketPanaskan loyang Martabak bergaris tengah 20 cm yang sudah diolesi Mentega.
PhotobucketTuangkan adonan setebal 1 cm, panggang diatas api dengan nyala sedang.
PhotobucketSetelah adonan berlubang, taburkan kacang tanah, Meisjes, gula pasir dan susu kental manis.
PhotobucketLipat Martabak, olesi luarnya dengan Mentega, angkat dan hidangkan.